Bumi (Earth) adalah planet dimana kaki kita berpijak bersama 6,794,800,000 manusia lainnya berdasarkan sensus PBB 2010. Di planet ini terdapat berbagai mahluk hidup yang jumlahnya tak terhitung, kita salah satu diantaranya. Plenet ini, planet kita, adalah sebuah bola yang menyangga gedung-gedung tinggi, bangunan-bangunan besar, gunung-gunung yang tinggi megah, dan tentunya samudera-samudera sangat luas dan dalam. Dapat di bayangkan betapa luasnya planet kita, betapa besarnya planet kita.
Apa iya planet kita planet yang besar...???
Lalu....,
Masihkah kita merasa memiliki hak untuk menjadi sombong dengan segala kebesaran yang kita miliki? Tak terbayangkan betapa kecilnya kita jika di bandingkan kebesaran dan kemegahan alam semesta tempat triliunan galaksi yang berada didalamnya.
Akhir kata....,
Sanggupkah kita membandingkan kebesaran yang kita rasa kita miliki dengan dengan kebesaran YANG MENCIPTAKAN ALAM SEMESTA ini?
Apa iya planet kita planet yang besar...???
Bumi (Earth), adalah planet "TERBESAR" jika di bandingkan dengan Merkurius, Venus, Mars dan Pluto yang saat ini sudah tidak di kategorikan sebagai planet lagi.
Tapi lihat, ternyata planet kita kalah besar dengan planet-planet lain di dalam tatasurya (solar system) kita. Bumi seakan tidak berarti apa-apa di banding kebesaran Jupiter, planet terbesar dalam tata surya kita.
Lalu bagaimana bila Bumi kita bandingkan dengan Matahari, bintang terdekat dengan planet kita? Ah, betapa kecilnya Bumi dan betapa besarnya Matahari. Tapi..., lagi-lagi..., apa iya matahari kita memang besar sekali?
Ternyata tidak. Masih ada bintang lainnya yang lebih besar. Sirius, Pollux bahkan Arcturus. Dalam gambar diatas, Planet terbesar didalam tatasurya kita, Jupiter hanya berukuran satu pixel saja, sedangkan Bumi, planet kita sudah tidak bisa kita lihat dalam perbandingan ini. Arcturus memang besar..., besar sekali.
Tidak..., tidak...!!! Acturus masih termasuk bintang yang kecil. Bandingkan dengan Rigel dan bintang-bintang lainnya terutama Antares. Bila antares sebesar gambar di atas, maka Matahari hanya berukuran satu pixel, dan Jupiter sang planet terbesar di dalan tatasurya kita sudah tidak bisa kita lihat lagi. Antares memang besaaaaaaaaaarrrrrrrrr.....!!!
Antares tetap bukan yang terbesar. VY Canis Majoris adalah bintang terbesar yang pernah ditemukan manusia sampai saat ini. Lalu bagaimana bila Matahari kita di bandingkan dengan VY Canis Majoris di atas?
Gambar diatas membuktikan matahari kita hanya sebutir pasir tak berarti di bandingkan dengan VY Canis Majoris. Dan....
....Dan semua benda-benda langit diatas, termasuk bumi, Matahari dan VY Canis Mayoris tinggal didalam satu rumah yang disebut dengan Galaksi Bima Sakti (Milky Way). Matahari (Sun) dan VY Canis Majoris adalah dua dari bermiliar-miliar bintang lainnya yang juga tinggal didalam Galaksi kita. Bagaimana? Bukankah Galaksi kita memang benar-benar sebuah rumah yang amat sangat besar?
Galaksi Bima Sakti yang menampung bermiliar-miliar bintang (termasuk Matahari dan VY Cani Majoris) ternyata masih merupakan kumpulan benda-benda langit yang kecil jika di bandingkan dengan Galaksi Abell 2029 yang merupakan Galaksi Terbesar yang ditemukan manusia sampai saat ini. Besarnya 80 kali galaksi kita, Bima Sakti. Dan ternyata....
...Ternyata, Abell 2029 dan galaksi kita sendiri hanyalah dua dari triliunan galaksi yang menempati alam semesta (The Universe) kita. Lingkaran kuning adalah tempat dimana Abell 2029 berada.
Lalu....,
Masihkah kita merasa memiliki hak untuk menjadi sombong dengan segala kebesaran yang kita miliki? Tak terbayangkan betapa kecilnya kita jika di bandingkan kebesaran dan kemegahan alam semesta tempat triliunan galaksi yang berada didalamnya.
Akhir kata....,
Sanggupkah kita membandingkan kebesaran yang kita rasa kita miliki dengan dengan kebesaran YANG MENCIPTAKAN ALAM SEMESTA ini?
Allah Pencipta langit dan bumi, dan bila Dia berkehendak (untuk menciptakan) sesuatu, maka (cukuplah) Dia hanya mengatakan kepadanya: "Jadilah". Lalu jadilah ia.
(Al Baqarah [2:117])
2 comments:
ALLAHU AKBAR,,,,ALLAHU AKBAR....ALLAHU AKBAR,,,!!!!
@ The Aged World...,
ALLAHU AKBAR, Maha Besar ALLAH yenag telah menciptakan semua itu. Maha Pengasih ALLAH yang memberikan kita akal untuk semakin memahami kebesaran-NYA.
Post a Comment