Tahun depan anda mungkin sudah bisa membeli mobil terbang. Kendaraan yang bernama The Transition itu buatan Terrafugia, Woburn, Massachusetts, Amerika Serikat. Harganya diperkirakan setara dengan sedan Lexus terbaru atau pesawat ringan Cesna.
Hasil gubahan Carl Dietrich, lulusan Massachusetts Institute of Technology itu mirip kendaraan Delorian dalam film Back ti the Future (Robert Zemeckis). Mobil terbang ini memiliki empat roda dengan suspensi yang dicomot dari mobil formula 1. Untuk terbangnya ia memiliki sayap sekitar tiga meter dengan baling-baling diekornya.
Saat ini The Transition sedang menunggu izin operasi dari Federasi Aviation Administration (FAA), Amerika Serikat. Jika tidak terganjal urusan izin ini, mobil terbang ini direncanakan sudah berada diruamg pamer pada November nanti. Gimana? Berminat?
Jika berminat anda harus antre. Setidaknya 40 calon pembeli telah menyimpan uang muka Rp 750 juta hingga Rp 1 Miliar demi mobil ini untuk total harga sekitar Rp 4,5 miliar.
Source: Majalah Tempo, 19 Okotber 2008, halaman 14
0 comments:
Post a Comment